Hallo Tamu? Selamat Datang Di I DEMO SITE
Pasang Iklan I Profile I Event I DisClaimer I Sitemap
Beranda » , » Fitur ECON Mode di Mobil Honda Bisa Hemat BBM 20 Persen lho

Fitur ECON Mode di Mobil Honda Bisa Hemat BBM 20 Persen lho

Lintaskan!!
Advertise
Harga bahan bakar minyak yang semakin mahal dan cadangan minyak mentah yang semakin menipis telah menjadi isu utama di masyarakat dan menjadi perhatian serius pabrikan otomotif.
Menyikapi hal itu, Honda telah menyematkan fitur ECON Mode pada lima model mobilnya yang dipasarkan di Indonesia. Yakni di All New CR-V, All New Accord, CR-Z, All New Odissey dan All New Civic. Fitur ini membantu pengemudi menghemat konsumsi bahan bakar pada mobil Honda yang dikendarainya hingga 20 persen.

Honda Jakarta Center, main dealer Honda di wilayah Jabodetabek intens mengedukasikan fitur smart ini ke calon konsumen Honda.
Daya Hansten, Chief Marketing Honda Jakarta Center mengatakan, fitur ECON berwujud tombol berwarna hijau yang jika diaktifkan akan bekerja secara drive by wire mengontrol kinerja transmisi dan kerja kompresor air conditioner (AC) pada mobil sehingga konsumsi bahan bakar menjadi lebih efisien. Fitur ECON ini terpasang di sisi kanan dasbor mobil Honda, di dekat steering wheel.


"Fitur ini mendorong pemilik mobil Honda mengemudikan kendaraannya secara smart. ECON mode merupakan teknologi canggih dari Honda yang apabila diaktifkan, secara otomatis akan mengubah sistem pengendaraan ke mode yang lebih efisien. Dengan menekan ECON button, sistem Drive By Wire pada mobil Honda melakukan penyesuaian pada mobil agar mengefisiensi penggunakan bahan bakar," kata Daya Hansten di sela acara kampanye 'Smart Drive with ECON' di Grand Atrium Kota Kasablanka, Jakarta, Sabtu (20/7/1013) malam.

Acara ini bertujuan mengedukasi para pengunjung Honda tentang pentingnya kepedulian akan lingkungan melalui mobil-mobil Honda yang telah memenuhi standar Euro 4 dengan emisi gas buang yang sangat ramah lingkungan.

Daya menjelaskan, fitur lainnya, yaitu ECO Assist, akan memberikan indikator berwarna hijau di dasbor yang akan menyala jika pengguna mobil Honda berhasil mengemudikan kendaraannya secara efisien. Menurut dia, penghematan konsumsi bahan bakar hingga 20 persen melalui penggunaan ECON Mode sangat bergantung pada kondisi jalan dan cara pengemudi dalam berkendara.

Di acara 'Smart Drive With ECON' kali ini, Honda Jakarta Center juga memberikan edukasi tentang pentingnya kecintaan dan kepedulian terhadap lingkungan dengan mempraktekkannya langsung melalui penanaman benih pohon pada pot tanaman yang sudah disediakan.

Pengunjung yang melakukan pembelian mobil Honda di acara ini berhak mengikuti promo-promo special seperti free rear camera untuk type E dari Jazz dan Freed serta free V-Kool untuk CR-V yang berlaku sampai akhir bulan Juli 2013.